BLANGKEJEREN ā Beberapa ekor harimau Sumatera (panther tigris Sumatrae) turun ke jalan lintasan Gayo Lues ā Aceh Barat Daya (Abdya) di kawasan Malelang, Kecamatan Trangun, Kabupaten Gayo Lues. Beberapa waktu lalu seokor harimau juga ditemukan terjerat perangkap babi di negeri seribu bukit tersebut.
Camat Trangun, Muhammad Amin, Minggu malam, 31 Januari 2021 menjelaskan, ia tidak bisa memastikan apakah kawanan harimau tersebut termasuk salah satunya yang dilepas Balai Konservasi Sumber Daya Alam Aceh (BKSDA) pada akhir 2020 lalu, atau kawanan lainnya.
“Kemarin ada melintas (harimau) di daerah Melelang setelah dilepaskan yang kenak jerat dulu. Apakah yang nampak itu yang pernah terperangkap jerat babi atau bukan, kami juga tidak tau,” katanya.
Muhammad Amin menambahkan, warga hanya sering melihat harimau turun ke kawasan sekitar pemukiman penduduk pada akhir tahun 2020 lalu, meski begitu, sesekali masih tetap ada yang melintasi jalan atau menyebrang jalan menuju hutan.
“Jika pengendara melihat harimau melintas diharapkan agar berhati-hati, begitu juga dengan warga Melelang yang berkebun agar menghindari pulang malam dari kebun, usahakan ada teman saat berada di kebun, guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan,” imbaunya.[]