BLANGKEJEREN – Mantan kombatan Gerakan Aceh Merdeka (GAM) Wilayah Gayo Lues, Jack Gayo mempertanyakan realisasi butir-butir kesepakatan perjanjian damai antara pemerintah Republik Indonesia (RI) dengan Gerakan Aceh Merdeka (GAM), khususnya tentang kompensasi lahan bagi mantan kombatan GAM.
“Sudah 16 tahun perdamaian, kompensasi lahan untuk mantan kombatan GAM, tahanan politik yang memperoleh amnesti, dan korban konflik di Gayo Lues belum direalisasi,” kata Jack Gayo, Jumat, 26 februari 2021.