Sabtu, Juli 27, 2024

12 Partai Deklarasi Dukung...

LHOKSEUMAWE – Sebanyak 12 partai politik nonparlemen di Kota Lhokseumawe tergabung dalam Koalisi...

Keluarga Pertanyakan Perkembangan Kasus...

ACEH UTARA - Nurleli, anak kandung almarhumah Tihawa, warga Gampong Baroh Kuta Bate,...

Di Pidie Dua Penzina...

SIGLI - Setelah sempat "hilang" cambuk bagi pelanggar syariat Islam di Pidie saat...

Pj Gubernur Bustami Serahkan...

ACEH UTARA - Penjabat Gubernur Aceh, Bustami Hamzah, didampingi Penjabat Bupati Aceh Utara,...
BerandaBerita AcehPimpinan Dewan Keluarkan...

Pimpinan Dewan Keluarkan Komentar Pedas Terkait Tiga SKPK Belum Terima Gaji

BLANGKEJEREN – Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Gayo Lues mengeluarkan komentar pedas akibat PNS di Tiga SKPK (Dinas Kesehatan, Dayah, dan Kesbangpol) belum menerima gaji hingga hari ini, Kamis, 07 Maret 2024.

“Bagaimana mau pelayanan prima diberikan kepada masyarakat sesuai harapan kita jika gaji saja terlambat direalisasikan,” kata H. Ibnu Hasim salah satu pimpinan DPRK Gayo Lues dari Partai Demokrat melalui pesan WhatsApp.

Menurutnya, wajar-wajar saja jika petugas kesehatan belum dapat memberikan pelayanan prima sesuai harapan masyarakat, seperti kejadian baru-baru ini yang telah merengut nyawa pasien dari Kecamatan Pining, akibat mobil Ambulan tidak ada ditempat (rusak), pasien terpaksa dirujuk menggunakan mobil bak terbuka dan meninggal dunia dalam perjalanan.

“Saya merasa prihatin dan kecewa akibat masih ada PNS yang belum menerima gaji hingga hari ini. Padahal kami di DPRK sangat konsentrasi atas tertibnya pembahasan pengesahan APBK tepat waktu,” ujarnya.

H. Ibnu Hasim juga sangat menyayangkan kemampuan aparatur pemerintahan Kabupaten Gayo Lues (Bendahara) tidak seiring perkembangan jaman. Untuk itu, ia menyarankan kepada Pj Bupati dan Pj Sekda agar bisa menata SDM SKPK yang lebih baik, dan bermartabat. “Jangan mengandalkan asal bapak senang,” katanya.

Dijelaskan Ibnu Hasim, APBK Gayo Lues tahun 2024 telah disepakati dalam sidang paripurna DPRK pada tanggal 28 November 2023, meskipun terkesan pembahasan mulus-mulus demi menjaga marwah Gayo Lues dimata Pemerintah Aceh dan Pusat, namun masih ada Dinas pital yang memberikan pelayanan kepada masyarakat belum menerima gaji.

“Sekali lagi, tolong tingkatkan SDM ASN dijaman canggih ini, jangan gara-gara satu orang, banyak orang yang kesusahan,” ujarnya.[]

Baca juga: