BANDA ACEH – Atlet binaan KONI Aceh kembali meraih kesuksesan di kejuaraan level nasional. Kali ini, para atlet balap motor yang bersaing di Kejuaraan nasional (Kejurnas) Motorprix Region Sumatra Putaran II berhasil mendominasi tiga kemenangan dari keseluruhan tiga kelas yang dipertandingkan pada event berlangsung di Sawahlunto, Sumatra Barat, 2-3 September 2022.
Informasi tersebut disampaikan Ibnu Rusdi, Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Aceh, Senin, 5 September 2022.
Ia menjelaskan tiga kemenangan diraih para atlet IMI Aceh yang tergabung dalam program Pemusatan latihan daerah (Pelatda) KONI Aceh tahun 2022, masing-masing juara pertama Silmy Helsinki yang turun di kelas novice, juara pertama M. Syirat Sauki kelas rookie, dan juara ketiga Reza Fahlevi kelas expert.
“Alhamdulillah, tiga atlet yang kita turunkan semua berhasil meraih juara,” kata Ibnu.
Silmy Helsinki sukses mengumpulkan poin penuh pada race pertama dan kedua. Di kelas ini, juara kedua dan ketiga diraih pembalap tuan rumah Sumatra Barat.
Demikian pula Syirat Syauqi, debut perdananya di ajang Kejurnas, tampil penuh percaya diri. Saingan Syirat di kelas ini pembalap asal Bengkulu yang harus puas di posisi kedua dan ketiga.
Kesuksesan Reza Fahlevy di kelas Expert melengkapi prestasi para pembalap Aceh pada Kejurnas tahun ini
“Mudah-mudahan prestasi ini akan bertahan sampai sisa gelaran Kejurnas Region Sumatra, yaitu putaran tiga dan empat yang akan digelar di Jambi dan Bengkulu. Insya Allah atlet kita akan juara satu di semua kelas,” kata Ibnu.[](ril)