BerandaBerita Aceh UtaraKapolres Serahkan Rumah Layak Huni untuk Warga Miskin di Aceh Utara

Kapolres Serahkan Rumah Layak Huni untuk Warga Miskin di Aceh Utara

Populer

ACEH UTARA – Polres Aceh Utara telah menyerahkan 13 rumah layak huni kepada keluarga kurang mampu di wilayah hukumnya hasil program bedah rumah sejak Kapolres Aceh Utara, AKBP Deden Heksaputera, berdinas di daerah tersebut, atau 10 bulan terakhir.

Program tersebut dilaksanakan di gampong dan kecamatan berbeda difokuskan kepada warga miskin yang layak menerima rumah bantuan.

Deden bersama sejumlah perwira Polres Aceh Utara, Rabu, 18 Oktober 2023, menyerahkan rumah layak huni kepada warga Gampong Merbo Jurong dan Matang Tunong, Kecamatan Lapang, dan Meunasah Hagu, Kecamatan Baktiya Barat, Aceh Utara.

Deden kepada wartawan mengatakan rumah yang diserahkan itu bantuan dari keluarga besar alumni Akabri lulusan 1990 melalui jajaran Polres Aceh Utara untuk masyarakat yang layak menerimanya. Salah satunya diberikan kepada Murtala (16 tahun), remaja miskin yang menderita lumpuh layu di Gampong Meunasah Hagu, anak dari pasangan Badlisyah (40), dan Muliani (33).

“Mudah-mudahan bantuan rumah layak huni ini dapat bermanfaat untuk penerima. Kami dari jajaran Polres Aceh Utara sudah 13 unit melakukan bedah rumah, dari rumah tidak layak menjadi rumah layak huni bagi warga kurang mampu,” kata Deden.

Deden menambahkan hari ini (Rabu) pihaknya juga telah menyerahkan dua rumah di dua gampong dalam Kecamatan Lapang. “Ini wujud kepedulian dari seluruh jajaran Polres Aceh Utara kepada kaum duafa yang tentunya sangat membutuh bantuan tersebut,” ucapnya.[]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita terkait

Berita lainya