Kamis, September 19, 2024

Aceh Tambah Medali Perunggu...

KUTACANE - Tim arung jeram Aceh menambah medali perunggu dari nomor lomba Slalom...

Aqil Fadhillah Pimpin Gapensi...

SUBULUSSALAM - Aqil Fadhillah Aradhi dipercayakan memimpin Gabungan Pelaksana Kontruksi Nasional Indonesia (Gapensi)...

Diwarnai Protes Sumut, DKI...

KUTACANE - Kontigen Sumatera Utara melayangkan protes keras terhadap DKI Jakarta terkait adanya...

Polisi Gayo Lues Akan...

BLANGKEJEREN - Akun-akun palsu di media sosial facebook mulai bermunculan di Kabupaten Gayo...
BerandaBerita AcehTiga Pasang Balon...

Tiga Pasang Balon Bupati Gayo Lues Ikuti Tes Uji Mampu Baca Alqur’an

BLANGKEJEREN – Tiga pasang Balon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Gayo Lues di tes uji mampu baca Alqur’an di Masjid As-Shalihin Blangkejeren, masing-masing Balon Bupati dan Wakil Bupati diantar oleh pendukungnya.

Pantauan Wartawan di masjid As-Shalihin Blangkejeren, Rabu, 4 September 2024, kandidat yang pertama membaca Alqur’an adalah Suhaidi-Maliki, kemudian Mael-M. Reda, dan Said Sani- Saini.

Ketua Komisi Independent Pemilihan (KIP) Kabupaten Gayo Lues Khairuddin, mengatakan yang menguji mampu baca Alqur’an para kandidat Balon Bupati Gayo Lues adalah dari unsur Dinas Syari’at Islam (Lembaga Tilawatil Qur’an), Kementrian Agama (Kemenag), dan dari unsur MPU.

“Ada beberapa hal yang dinilai, total nilainya 100. Namun nilai maksimal kelulusannya hanya 50,” katanya.

Setelah selesai uji mampu baca Alqur’an kata Ketua KIP, tim penguji siang ini langsung melakukan rapat pleno, dan hasilnya akan disampaikan ke KIP Gayo Lues untuk disampaikan ke LO dibawah pengawasan Panwaslih, dan barulah di umumkan ke publik.[]

 

Baca juga: